Selasa, 28 Juli 2009






Tips untuk Anda

Hemat Listrik Sewaktu Memakai setrika Listrik

Salah satu alat elektronik yang cukup banyak memakan daya listrik adalah setrika listrik
, ini banyak dikeluhan oleh para pemilik kost khususnya karena beban pembayaran listrik yang semakin naik. Tidak hanya itu ibi-ibu rumah tangga pun mengeluhkan hal ini. Untuk itu kita harus pintar-pintar memilih bagaimana seterika listrik yang dapat menghemat atau mempunyai daya kecil agar dapat menghemat biaya beban listrik.

Inilah tips untuk memilih dan menggunakan seterika listrik agar bisa sedikit menghemat daya listrik.
1. Pilih seterika yang tersedia untuk sistem pengaturan panas otomatis.
2. Ketika Menyetrika, atur tingkat panas yang diperlukan yang sesuai dengan bahan pakaian yang akan Anda seterika.
3. Disarankan jangan bolak-balik mencabut serta memcolokannya kembali seterika ke sumber listrik, karena pada saat Anda mencolokan ke sumber listrik, ini akan mengambil daya terbesar, karena itu jika lebih sering mencolokan ke sumber listrik maka akan semakin sering pula daya besar yang diambil.
4. Optimalkan kebersihan bagian bawah seterika dari kerak yang akan menghambat panas.
5. Matikan segera seterika setelah tidak ada lagi yang akan di seterika.

Semoga bermanfaat untuk Anda

Tidak ada komentar:

Posting Komentar